Windows Phone (termasuk Windows 10 Mobile) merupakan platform yang diperkirakan akan cepat hilang dari pasar ponsel dunia, dan menurut perkiraan yang diterbitkan oleh perusahaan analis IDC memperkirakan bahwa penurunan ini akan terus berlanjut di tahun-tahun mendatang sampai sistem operasi tersebut pada akhirnya mencapai pangsa pasar 0,0 persen di 2021.


Windows Phone diperkirakan akan turun ke pangsa pasar 0,1 persen pada tahun ini yaitu mewakili 1,8 juta ponsel di luar sana, namun diperkirakan akan mencapai 0 persen pada tahun 2021 mendatang ketika hanya berjumlah 800.000 ponsel Windows phone yang akan tetap berada di pasar.

Di sisi lain, IDC memperkirakan bahwa Android akan terus memimpin pasar ponsel dunia, diperkirakan akan terus melompat dari 1,3 miliar ponsel tahun ini menjadi 1,5 miliar unit pada 2021 mendatang dengan pangsa pasar 85,3 persen, sedangkan perangkat Apple iOS akan meningkat dari 226 juta ponsel pada tahun 2017 ini menjadi 258 juta pada 2021 mendatang, diperkirakan akan terus menunjukkan penurunan sebesar 14,7 persen menjadi 14,6 persen.

Menurut informasi dari IDC, penurunan pasar Windows Phone tersebut terjadi karena mayoritas OEM sudah meninggalkan platform Microsoft, mereka sepertinya tidak lagi berminat untuk bermitra untuk membawa platform Windows ini pada perangkat baru ke pasar.

"Windows Phone terus menunjukkan penurunan yang signifikan, OEM sepertinya tidak lagi tertarik untuk mengembangkan smartphone berbasis Windows. Menurut IDC pada tahun 2017 ini volume produksi akan menurun hingga 69,5% atau sekitar 1,8 juta unit. Hingga saat ini belum ada kejelasan Microsoft apakah perusaahan ini ingin membujuk OEM untuk kembali memproduksi platform Windows atau tidak."

Microsoft diyakini saat ini hanya fokus bekerja hanya pada perangkat single terbaru mereka yang disebut Surface Phone, namun keberadaannya belum dapat dikonfirmasi hingga saat ini. Surface phone awalnya akan muncul pada musim gugur 2017 atau awal 2018 mendatang, namun pada kenyataannya hingga kini masih belum ada informasi resmi yang muncul.

0 comments:

Post a Comment

 
Top