Wahyu Pamungkas dari Semarang menyulap kendaraan 'hippie wagon' menjadi kendaraan super panjang, kendaraan Volkswagen Kombi asal Jerman produksi tahun 1950-an tersebut awalnya mempunyai panjang 7.6 meter disulap hampir tiga kali panjang aslinya. Wahyu Pamungkas mengaku telah menghabiskan waktu hampir 1 tahun untuk membangun kendaraan tersebut bersama 30 pekerjanya menyatukan dua Kombi vans. Untuk membangun kendaraan impinnya tersebut, Wahyu Pamungkas menghabiskan dana sebesar 400 juta rupiah. Ia juga menukar mesin dari 1.500 cc menjadi 2.000 cc untuk menopang berat Volkswagen Kombi yang panjang tersebut.


Pada 2013, Brasil adalah satu-satunya negara yang masih memproduksi Kombi, namun undang-undang di negara tersebut tidak lagi mengijinkan kendaraan tersebut diproduksi. Peraturan keselamatan baru memutuskan bahwa setiap kendaraan di negara itu harus memiliki kantong udara dan pengereman anti-lock.

Sebagai tanda perpisahan, Volkswagen menawarkan versi final terbatas Kombi untuk pembeli dan kolektor. Sekitar 1.200 dari model 'edisi terakhir' yang diproduksi oleh produsen Jerman dihargai dengan harga sekitar £ 26.000. Selama lebih dari enam dekade, lebih dari 10 juta Kombi van diproduksi di seluruh dunia. Produksi di Inggris berakhir pada tahun 1967. Van disebut Tipe 2 yang ditawarkan oleh Volkswagen - yang pertama adalah Beetle. DM





0 comments:

Post a Comment

 
Top