#linux, Tim Red Hat JBoss Middleware di Red Hat, Inc dengan bangga mengumumkan rilis dan ketersediaan dari versi Beta pertama Red Hat JBoss Enterprise Application Platform 7 software suite. Fitur yang menonjol dari Red Hat JBoss Enterprise Application Platform 7 Beta mencakup dukungan untuk Oracle Java EE (Enterprise Edition) dan Oracle Java 7 SE (Second Edition) 8, dan optimasi kontainer untuk cloud, upgrade dukungan interoperabilitas yang lebih baik, serta peningkatan manajemen dan administrasi.
"JBoss EAP telah menjadi pilihan utama selama bertahun-tahun dan telah memantapkan dirinya sebagai open source de-facto, standar platform terbuka untuk aplikasi Java enterprise bagi banyak Organisasi global." seperti diperkenalkan melalui website resmi. Menurut Red Hat, Red Hat JBoss Enterprise Application Platform 7 software suite kedepannya sangat sempurna untuk aplikasi baru yang mengadopsi lingkungan cloud, kontainer, serta arsitektur Microservices.
Jika Anda ingin mencoba Red Hat JBoss Enterprise Application Platform 7 Beta, diinformasikan bahwa ketersedia untuk umum dapat didownload melalui website resmi Red Hat. Namun, perlu diingat bahwa ini adalah versi pre-release dan beberapa fungsi mungkin belum sepenuhnya lengkap. Rilis final Red Hat JBoss Enterprise Application Platform 7 akan diumumkan dalam beberapa bulan mendatang.
0 comments:
Post a Comment