Setelah kegagalan ASUS untuk meluncurkan hybrid tablet dual-boot pada CES 2014, banyak yang berasumsi ide itu telah hancur. Namun bukan pada perangkat Chuwi Hi8, sebuah tablet murah produksi Cina ternyata bisa menjalankan mode dual boot OS. Microsoft dan Google tampaknya tidak menyukai ide dua OS ada pada satu perangkat, tapi sementara larangan mereka diterapkan pada dunia Barat, itu tampaknya tidak mempengaruhi produsen perangkat di Cina. Tablet Chuwi Hi8 berhasil menjalankan OS Windows 8.1 dan Android 4.4 KitKat. Tablet ini juga sudah menerima update Android 5.0 Lollipop dan sekarang orang-orang di Gizmo China melaporkan bahwa update OTA upgrade sistem untuk Windows 10 juga telah diterbitkan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment