Beberapa hari lalu ZTE melaporkan bahwa direktur global senior ZTE telah mengkonfirmasi bahwa produsen smartphone asal Cina ini akan meluncurkan handset high-end di acara CES yang akan diadakan di Las Vegas dan digelar pada bulan Januari 2013 nanti.


Melalui Exhibitor Press Events Schedule, ZTE mengkonfirmasi hadirnya perangkat terbaru dengan nama ZTE Grand S dengan layar 5-inci FHD yang mempunyai desain khusus bergaya Cina tradisional serta merupakan perangkat smartphone tertipis didunia.

ZTE akan bersaing dengan layar 5-inci bersama dengan produk smartphone lain dalam acara tersebut seperti perangkat smartphone Samsung Galaxy S4, HTC J Butterfly/HTC Droid DNA/HTC Butterfly, LG Optimus G2 dan masih banyak lagi. ndtv

0 comments:

Post a Comment

 
Top